Bertemu Ratusan Masyarakat Abeli, AJP-ASLI Komitmen Benahi Infrastruktur

AJP-ASLI di dampingi tiga anggota DPRD Dapil Abeli saat berfoto bersama ratusan masyarakat Kelurahan Abeli (FOTO : IST)
Dengarkan Suara

BeritaRakyat.Co,.Kendari – Pasangan bakal calon (Balon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Aksan Jaya Putra-Andi Sulolipu (AJP-ASLI), menggelar pertemuan di Kelurahan Abeli, Kecamatan Abeli pada, Rabu (11/09/2024).

Pasangan Balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, yang diusung oleh Partai Golkar dan juga PPP itu, disambut oleh ratusan masyarakat Kelurahan Abeli.

Dihadapan ratusan masyarakat yang hadir AJP-ASLI menerima sejumlah keluhan masyarakat, salah satunya soal infrastruktur yang tak kunjung mendapat perhatian.

Menyikapi keluhan tersebut AJP mengatakan, siap menindaklanjuti keluhan warga tersebut. Ia mengaku apa bila masyarakat bersama-sama memenangkan AJP-ASLI di Pilwali 27 November maka ia, berkomitmen akan segera melakukan pembenahan.

BACA JUGA :  Di Palsel, Irham - H Wahyu Yakinkan Program Unggulan dan Bermanfaat Untuk Warga

“Kami berkomitmen bahwa, jalan diwilayah Abeli sampe dengan Benuaniraya akan kami aspal, apabila atau jika AJP-ASLI terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota,” kata AJP kepada awak media.

Keluhan infrastruktur jalan di Kelurahan Abeli ini menurut anggota DPRD Sultra itu, memang telah lama dikeluhkan oleh masyarakat sekitar.

“Ini memang sudah dikeluhkan berkali-kali, saya juga pernah reses disini. Tapi Karena ini wilayah Pemerintah Kota, jadi harus kota yang talangi,” ungkapnya.

Selain infrastruktur, Politisi Partai Golkar ini mengaku menerima keluhan soal pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Bukan hanya infrastruktur, tapi sekali lagi program yang diminati ibu-ibu adalah pemberdayaan UMKM. Utamanya bantuan modal dan juga promosi terhadap hasil-hasil karya mereka,” tutupnya.

BACA JUGA :  Tiga Caleg Terpilih Mundur, 32 Anggota DPRD Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Untuk diketahui pertemuan tersebut, turut dihadiri oleh tiga anggota DPRD Kota Kendari Dapil Abeli. Dua anggota DPRD Fraksi Golkar dan juga satu anggota DPRD dari PPP.

ODEK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *