Turnamen Antar RT Resmi Digelar, Kades Latampu Harap Jaga Silaturahmi dan Kekompakan

Suasana malam perlombaan di Desa Latampu Kecamatan Parigi Kabupaten Muna (FOTO : IST)
Dengarkan Suara

BeritaRakyat.Co, Muna – Pemerintah Desa (Pemdes) Latampu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Muna rayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) Ke-79 dengan menggelar berbagai jenis turnamen.

Kegiatan turnamen antar RT tersebut diantaranya, lomba kebersihan tingkat RT, bola kaki, bola voli, bola takraw, hadang (poase), bola gotong dan domino. Kemudian ada lomba anak usia dini, yakni, lomba mengaji, menghafal surat-surat pendek, dan ilmu tajwit.

Pemerintah Desa Latampu menyiapkan hadian berupa uang tunai belasan juta yang bersumber dari sumbangan Kepala Desa, Perangkat Desa, BPD, Kader/Kelembagaan Desa dan pihak lain yang sifatnya tidak mengikat.

Kepala Desa Latampu, La Tia menyampaikan, bahwa turnamen antar RT tingkat Desa Latampu tersebut pertama kali diselenggarakan. Hal itu sengaja dilakukan agar silaturahmi dan kekompakan tetap terjaga.

BACA JUGA :  Revans, PWI Sultra Target Tumbagkan PWI Kalteng

“Kita inginkan silaturahmi antar warga tetap terjaga. Masyarakat harus kompak, tidak boleh ada sekat, baik sesama masyarakat maupun dengan pemerintah desa,” Ucapnya kepada media ini, Jumat (09/08/2024).

Menurut pensiunan ASN ini, menjaga silaturahmi sangat penting apalagi ditahun politik. Sebab menjelang pemilihan kepala daerah tidak sedikit orang bermusuhan karna beda dukungan. Olehnya itu, lewat turnamen tersebut ia mengikatkan agar menghormati kebebasan masing-masing orang.

“Lewat kegiatan ini saya mengingtkan kepada seluruh masyarakat agar tetap hidup rukun tanpa perpecahan meski beda dukungan. Mari kita sambut pesta demokrasi dengan riang gembira. Menghormati pilihan orang lain adalah wajib untuk kita laksanakan bersama,” Tegasnya.

Untuk diketahui, turnamen antar RT tersebut resmi dibuka hari ini, Jumat (08/08/2024). Dilaga pembuka antar Pemdes Latampu Vs BPD dan dilanjutkan bola dangdut oleh ibu-ibu Dusun 01 VS Dusun

Penulis: BURHAN ODEEditor: YAYAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *